TERIMALAH PERSAINGAN YANG SEHAT

Apakah cara terbaik anda untuk mengukur efektivitas dalam profesi Anda? Mungkin Anda memiliki ukuran jangka panjang yang sudah ada, seperti sasaran bulanan atau tahunan, tetapi bagaimana jika Anda ingin mengetahui sejauh mana pencapaian Anda hari ini? Bagaimana Anda harus mengukurnya? Anda dapat melihat pada daftar tugas-tugas yang harus dikerjakan, tetapi bagaimana jika Anda menetapkan batasan standar yang terlampau rendah bagi diri sendiri? Anda dapat menanyakan hal ini pada atasan Anda, tetapi mungkin juga cara yang terbaik adalah dengan melihat apa yang dikerjakan orang dalam lini pekerjaan Anda. Jika Anda berada dalam posisi penting di belakang atau di depan mereka, bukankah itu memberitahu Anda sesuatu? Dan seandainya Anda berada di belakang mereka, bukankah Anda akan berusaha mencari tahu apa yang telah Anda lakukan dengan keliru? Mungkin itu bukan satu-satunya cara untuk menilai diri, tetapi itu pasti dapat menjadi sebuah pemeriksaan realitas yang baik. [John C. Maxwell]

—The 360° Leader

SEDIAKAN WAKTU HARI INI UNTUK MENGUJI ORANG-ORANG DALAM PROFESI ANDA, GUNA MELIHAT BAGAIMANA ANDA DAPAT MENYELARASKAN DIRI DENGAN MEREKA.

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *